Negeri Iwaka

Negeri Iwaka
Odie

Rabu, 07 April 2010

Waa

Lembah Waa terletak kurang lebih 6 Km arah barat kota Tembagapura, sebelum terbentuk struktur administrasi pemerintahan desa di lembah ini, terdapat sebuah kampung yang bernama Waa. Terdiri atas tiga dusun yaitu ; Kompoli Ogoma ( Banti I), Taganat Ogom (Banti II – pusat pemerintahan desa) dan Kampung Opitawak.

Masyarakat di Kompili Ogoma di huni oleh suku Amungme, yang bermarga Jamang, Dusun Opitawak oleh marga Omabak, sedangkan Utikini dihuni oleh kaum Omaleng dan Natkime.

Taganat Ogom atau Tagabela (Banti II) dibuka setelah masyarakat dipindahkan dari Utikini. Karena di Utikini sangat rawan banjir dan longsor serta sering terjadi perang suku antara orang Damal, dani dan Moni dengan suku Amungme.

Perpindahakn penduduk dari Utikini ke Banti II (Tagabela) terjadi pada tahun 1997, setelah terjadi longsor di Utikini. Desa Waa Banti memiliki batas-batas sebagai berikut ;
Sebelah Utara dibatasi dengan Grasberg ( gunung es – nemangkawi)
Sebelah selatan di batasi dengan dusun Tawulawagon ( Mile 38)
Sebelah Timur dengan Ilamatgal ( mile 64)
Sebelah barat berbatasan dengan Aroanop ( gunung Botak)
Penduduk di desa ini terdiri dari suku-suku pedalaman, dimana pemegang hak ukayatnya adalah suku Amungme. Sedangkan suku yang menempati tempat ini disebabkan karena adanya jalinan perkawinan antar suku dan faktor ekonomi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar